Pancapena.com – Labuhan Ruku, 24 Maret 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadan 1446 H, personel Polres Batu Bara bersama Polsek Labuhan Ruku melaksanakan pengamanan ibadah Salat Tarawih di berbagai masjid di wilayah hukum Polsek Labuhan Ruku.

Kegiatan pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Cecep Suhendra, dengan didampingi oleh beberapa perwira pengendali (Padal), yakni IPDA Syahputra M. Hasibuan dan IPDA Harry Permana Putra, SH. Sejumlah personel juga diterjunkan untuk melakukan pengamanan di berbagai masjid guna memastikan pelaksanaan ibadah berlangsung dengan aman dan kondusif.

Adapun beberapa titik lokasi pengamanan yang menjadi fokus utama, antara lain:
- Masjid Al-Huda, Dusun IV Sidorejo, Desa Sei Muka
- Personel PAM: AIPDA Padil P. Nasution
- Masjid Al-Ikhlas, Desa Sumber Tani
- Personel PAM: BRIPTU Ozi Simatupang
- Masjid Makmur, Jl. Nelayan, Lingkungan V, Kelurahan Tanjung Tiram
- Personel PAM: BRIPKA Syukri & BRIPKA Hendra Pranata
- Masjid Al-Amin, Desa Benteng, Kecamatan Talawi
- Personel PAM: AIPDA Rozali
- Masjid Al-Ikhlas, Simpang Tiga, Desa Pahang
- Personel PAM: BRIPTU Riyan Septiansyah

Selain itu, pengamanan juga dilakukan di berbagai masjid lainnya di wilayah Kecamatan Talawi, Kecamatan Datuk Tanah Datar, dan Kecamatan Tanjung Tiram dengan total 20 lokasi pengamanan. Setiap personel ditempatkan secara strategis untuk memastikan kelancaran kegiatan ibadah serta mencegah potensi gangguan kamtibmas.
Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Cecep Suhendra, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen kepolisian dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat selama menjalankan ibadah di bulan Ramadan.

“Kami memastikan pengamanan Salat Tarawih berjalan dengan baik, sehingga masyarakat bisa beribadah dengan nyaman dan khusyuk. Hingga pukul 21.00 WIB, seluruh rangkaian Salat Tarawih di wilayah hukum Polsek Labuhan Ruku berlangsung dengan aman dan kondusif,” ujarnya.
Diharapkan dengan adanya kehadiran aparat kepolisian di tengah masyarakat, suasana ibadah Ramadan dapat berjalan dengan tertib dan penuh ketenangan. Pengamanan ini akan terus dilakukan sepanjang bulan suci Ramadan sebagai bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat.(Heri)


