Pancapena.com – Personel Polsek Silangkitang melaksanakan kegiatan patroli dalam rangka Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Minggu, 20 April 2025, mulai pukul 21.30 WIB hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi aksi geng motor, begal, serta tindak pidana 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) di wilayah hukum Polsek Silangkitang.

Patroli dilakukan secara mobile dengan sasaran sejumlah lokasi strategis, di antaranya Bank BRI Unit Silangkitang di Desa Aek Goti, Pertashop Pandan Sari Desa Aek Goti Kecamatan Silangkitang, dan sepanjang Jalan Lintas Desa Aek Goti.

Personel yang terlibat dalam kegiatan ini yaitu Aiptu Yanto Naibaho, Aiptu Subur, Aiptu Robert Sihombing, dan Bripka Reynold Adi Wijaya.

Dalam pelaksanaannya, personel memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Mereka juga mengingatkan para remaja agar tidak membuat keributan yang dapat mengganggu ketentraman warga, serta menghimbau untuk segera pulang ke rumah masing-masing sebelum larut malam. Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tidak terlibat dalam aksi balap liar dan tetap menjaga ketertiban di lingkungan sekitar.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah hukum Polsek Silangkitang terpantau dalam keadaan aman dan kondusif. Kegiatan berjalan dengan lancar dan tidak ditemukan hal-hal menonjol. Dokumentasi kegiatan terlampir sebagai bukti pelaksanaan. (Heri)


