Kamis, Juli 17, 2025
28.5 C
Medan
Kamis, Juli 17, 2025
spot_img

Satlantas Polres Labusel Gencarkan Patroli dan Penjagaan di Titik Rawan Laka Selama Operasi Patuh Toba 2025

Labuhanbatu Selatan — Pancapena.com – Dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah rawan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan patroli dan penjagaan secara intensif di sejumlah titik pada Rabu, 16 Juli 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Operasi Patuh Toba 2025 yang digelar serentak di seluruh wilayah Polda Sumatera Utara.

Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Aditya S.P. Sembiring M, S.I.K., melalui Kasat Lantas IPTU Sumardi, S.P., M.M., menyatakan bahwa fokus kegiatan difokuskan pada lokasi-lokasi yang berdasarkan data memiliki potensi tinggi kecelakaan lalu lintas.

“Kami telah memetakan sejumlah titik rawan Laka Lantas. Selama Operasi Patuh Toba, personel kami ditugaskan melakukan patroli rutin dan penjagaan untuk menciptakan rasa aman dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas,” ujar IPTU Sumardi.

Kehadiran polisi di lapangan juga dinilai sebagai langkah preventif yang efektif dalam menekan pelanggaran lalu lintas serta menjaga ketertiban di jalan raya. Warga pun merespons positif kegiatan tersebut.

“Kehadiran polisi di titik-titik rawan sangat membantu. Saat jam sibuk, kami merasa lebih aman dan tertib saat berkendara,” kata Sulaiman (45), warga Kotapinang.

Dengan patroli dan penjagaan yang terus ditingkatkan selama Operasi Patuh Toba 2025, Polres Labuhanbatu Selatan berharap angka kecelakaan dapat ditekan secara signifikan serta mewujudkan keselamatan berlalu lintas bagi seluruh pengguna jalan.

Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi berkomitmen mengamankan situasi Kamtibmas melalui kerja cepat, cerdas, tuntas, dan ikhlas demi pelayanan terbaik kepada masyarakat.

(Heri)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
22,400PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru