Kabanjahe, Karo – Pancapena.com – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) pada malam pertama bulan suci Ramadhan, Polres Tanah Karo menggelar patroli pengamanan di sejumlah masjid dan titik strategis di wilayah Kabanjahe pada Jumat (28/2/2025) mulai pukul 21.00 WIB hingga selesai.

Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr. Opsla, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah proaktif kepolisian untuk memastikan umat Islam dapat menjalankan ibadah salat tarawih dengan aman dan nyaman.
“Kami mengerahkan personel untuk berpatroli di masjid-masjid serta lokasi-lokasi strategis guna mencegah potensi gangguan keamanan. Selain itu, kami juga mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap tindak kriminal dan segera melaporkan kejadian mencurigakan,” ujar Kapolres.
Patroli dilakukan di beberapa lokasi utama, termasuk Masjid Agung Kabanjahe, Masjid Nurul Ikhlas Desa Ketaren, Masjid Taufiq Jalan Samura, Masjid Nurul Falah Kelurahan Lau Cimba, serta area publik seperti SPBU Halilintar Dua, RSUD Kabanjahe, Pusat Pasar Kabanjahe, dan Tugu Bambu Rucing.
Selain patroli, personel kepolisian juga berdialog dengan masyarakat, memberikan imbauan untuk selalu menjaga keamanan lingkungan, serta mengingatkan pentingnya melaporkan aktivitas mencurigakan ke Call Center 110.
“Kami berharap masyarakat turut berperan aktif dalam menjaga keamanan bersama, sehingga bulan Ramadhan ini dapat dijalani dengan penuh ketenangan dan kekhusyukan,” tambah AKBP Eko Yulianto.
Dengan adanya patroli ini, Polres Tanah Karo berhara


