Labuhanbatu Utara – Pancapena.com – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., melaksanakan kegiatan penanaman jagung serentak Kuartal IV Tahun 2025, Rabu (8/10/2025), di Dusun VII, Desa Padang Maninjau, Kecamatan Aek Kuo, Kabupaten Labuhanbatu Utara.


Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia melalui media daring (zoom meeting), dan turut dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Labuhanbatu Utara. Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Labuhanbatu didampingi oleh Wakil Bupati Labuhanbatu Utara melaksanakan penanaman jagung secara simbolis di atas lahan seluas 50.000 meter persegi atau sekitar 5 hektare milik Kelompok Tani Mekar Indah Bersama/Teratai.


Sebagai wujud nyata dukungan terhadap produktivitas pertanian, Kapolres dan Wakil Bupati juga menyerahkan bantuan berupa alat pertanian hands sprayer (alat semprot hama) serta bibit jagung kepada kelompok tani setempat.
Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendukung program pemerintah pusat dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional, khususnya di wilayah Labuhanbatu Raya.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga aktif mendukung pembangunan, termasuk di sektor pertanian yang sangat vital bagi kehidupan masyarakat,” ujar Kapolres.
Ia juga menambahkan bahwa sinergi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat sangat penting untuk menjaga stabilitas ketersediaan pangan dan mendorong kemandirian ekonomi lokal.
Wakil Bupati Labuhanbatu Utara yang hadir dalam kesempatan tersebut mengapresiasi inisiatif Polres Labuhanbatu dan menyampaikan harapan agar program ini dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan petani serta menjadi inspirasi bagi daerah lain.
Kegiatan ditutup dengan peninjauan langsung ke lokasi lahan pertanian dan sesi foto bersama.
HUMAS
(Heri)


