Panca pena.com Medan Marealan telah digerebek oleh aparat gabungan, termasuk Polsek Medan Labuhan, Camat Medan Marelan, dan TNI, lokasi judi tembak ikan milik oknum “H” di Jalan Speksi Lingkungan 34, Rengas Pulau, Marelan, tetap dengan beraninya kembali beroperasi. Ini menjadi tamparan keras bagi penegakan hukum di wilayah tersebut.
Ketika tim Forum Komunikasi Wartawan Nusantara Merah Putih dan juga Panca pena.com (FKW.NMP) mencoba konfirmasi di lokasi, pegawai penjaga menolak memberikan komentar dan menyuruh wartawan berurusan dengan sosok bernama “Ali.” Terlebih lagi, laporan kepada pihak kepolisian terkait judi ilegal ini hanya berujung janji kosong, tanpa tindakan nyata.
Ketua DPP FKW.NMP, Perdy Sinaga, di dampingi Parlaungan Siregar, menyatakan bahwa aparat kepolisian harus segera turun tangan dengan tegas, tanpa pandang bulu. Usaha ini tidak hanya mencederai moral masyarakat, tetapi juga melanggar aturan karena berada di kawasan jalur hijau yang terlarang. Jika hal ini terus dibiarkan, bukan tidak mungkin masyarakat akan mempertanyakan integritas penegak hukum.
Jangan biarkan praktik ini menjadi simbol bahwa pelaku judi bisa “membeli” hukum. Tindakan tegas adalah keharusan sebelum masyarakat semakin kehilangan kepercayaan terhadap aparat!, team 01)